Sejak berdirinya tahun 2005 hingga tahun 2014, Institut Kemandirian telah meluluskan 3.700 alumni.
Banyak di antara mereka telah sukses menjadi pengusaha atau berkarir berkat ketrampilan kerja dan wirausaha yang mereka dapatkan dari Institut Kemandirian.
Sebuah buku terbitan Institut Kemandirian Dompet Dhuafa pada tahun 2013 berjudul “Rela Kecebur Demi Bebas Nganggur” dipersembahkan untuk mereka, berisi kisah 27 para alumni Institut Kemandirian yang telah menjadi sukses. Buku ini diluncurkan pada acara Milad Institut Kemandirian ke-8 pada tanggal 23 Mei 2013 yang dihadiri oleh Menteri BUMN RI Dahlan Iskan yang sekaligus mengisi Kuliah Umum Kewirausahaan.